• Wisata Maritim Maluku Utara
    Pariwisata

    Wisata Maritim Maluku Utara lewat Festival Kampung Nelayan Tomalou

    Tujuan wisata Kampung Nelayan Tomalou, menjadi salah satu kawasan wisata yang sangat direkomendasikan untuk dikunjungi wisatawan, saat ke Maluku Utara. Pemandangan pesisir pantainya sungguh memanjakan mata. Untuk menarik minat wisatawan ke Maluku Utara, dihelatlah Festival Kampung Nelayan Tomalou (FKNT). Acara tersebut ternyata dinantikan oleh wisatawan Nusantara maupun mancanegara. Acara yang dihelat oleh Generasi Ngofa se Dano (anak dan cucu) Kampung Nelayan Tomalou itu berlangsung pada 15-23 Februari 2020 di Kelurahan Tomalou. Perhelatan ini dikelola bersama secara gotong royong oleh masyarakat, serta berkolaborasi dengan sejumlah pihak terkait. “FKNT merupakan upaya nyata untuk menggugah kembali kearifan dan pengetahuan kemaritiman leluhur Tomalou yang terkenal sebagai nelayan dan pelaut tangguh dengan sejarah panjang kejayaan armada lautnya,”…

  • Pulau Bacan tampak dari atas
    Daerah,  Pariwisata

    Pesona Pulau Bacan Surga Tersembunyi di Maluku Utara

    Keindahan deretan pantai dengan pasir putih dan air jernih.Belum lagi keunikan di dalam lautnya. Anda pasti akan terpikat dengan keindahan terumbu karang yang berwarna-warni. Kali ini, jika Anda tertarik menjelajahi Maluku Utara, coba mengunjungi Pulau Bacan. Bacan merupakan pulau yang terdapat di Kepulauan Maluku, tepatnya di sebelah barat daya Pulau Halmahera. Secara administratif Pulau Bacan masuk ke dalam wilayah Kabupaten Halmahera Selatan, Provinsi Maluku Utara. Pulau yang dijuluki ‘surga tersembunyi’ ini memiliki banyak pantai cantik. Mulai dari Pantai Nusa Ra, Pantai Kupal, Pantai Derbi, dan lainnya. Jika Anda ingin mendapatkan pemandangan berbeda bisa juga menikmati Pasir Putih Wayaua. Pasir Putih Wayaua terletak di Desa Wayaua, Kecamatan Bacan Timur Selatan. Pasir…