• Budaya,  Daerah

    Awal Bulan Depan, Festival Kora Kora 2023 Kembali Digelar di Ternate

    TERNATE, OT – Gelaran Karisma Event Nusantara (KEN), Expo pada Festival Kora-Kora tahun 2023, dijadwalkan pada awal bulan depan. Berdasarkan rapat koordinasi, Festival Kora Kora yang masuk dalam KEN tahun 2023, akan digelar mulai tanggal 7 hingga 9 Juli 2023.Untuk memasimalkan gelaran tersebut, Pemerintah Kota Ternate melalui Dinas Pariwisata dan Bappelitbangda mengelar pertemuan guna membahas berbagai persiapan. Kepala Bappelitbangda Kota Ternate Dr. Rizal Marsaoly,dalam keterangnnya menyampaikan, Karisma Event Nusantara (KEN) oleh Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif RI rencananya akan digelar pada tanggal 7 hingga 9 Juli 2023 di kawasan Landmark Kota Ternate. Rizal mengatakan, sebelum gelaran KEN 2023, pada tanggal 5 Juli 2023 ada kapal pesiar luar negeri yang menyinggahi Kota Ternate,…

  • Daerah

    Bupati Halmahera Timur Resmikan SPBU pertama di kota Maba

    HALTIM,OT- Bupati Halmahera Timur (Haltim), Maluku Utara (Malut), Ubaid Yakub meresmikan Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) pertama di Kota Maba , Ibu Kota Kabupaten setempat, Jumat (02/06/2023). Pada kesempatan itu, Ubaid Yakub mengatakan, kehadiran SPBU ini diharapkan dapat memberikan pelayanan kepada masyarakat di Halmahera Timur. “Memastikan betul pelayanan kepada masyarakat sehingga tidak ada yang merasa dikurangi. Tentu Penerintah dan teman teman Manajemen Pertamina hadir untuk memastikan pelayanan itu,” kata Ubaid, Lanjut Ubaid, untuk itu dirinya berharap kepada Manajemen SPBU Mini 85.97802 CV Putri Maginti Jaya agar memastikan pelayanan itu dengan baik sesuai dengan prosedurnya. “Jadi kalau mengalir satu liter maka harus betul-betul satu liter, jangan belum sampai satu liter sudah…

  • Program CSR

    Tiga Kementerian Apresiasi Konsistensi Harita Nickel Lestarikan Kawasan Pesisir Halmahera Selatan

    Halsel, InfoPublik – Harita Nickel secara konsisten telah menerapkan prinsip Environment, Social dan Government (ESG) melalui program rehabilitasi mangrove di Halmahera Selatan, Maluku Utara. Tak ayal, komitmen grup perusahaan pertambangan dan hilirisasi nikel terintegrasi yang beroperasi di Pulau Obi ini menuai pujian. Apresiasi disampaikan oleh tim dari Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Kemenko Marves), Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) dan Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) dalam kunjungan kerjanya ke site Harita Nickel di Desa Kawasi, Kecamatan Obi, Halmahera Selatan, pada Sabtu-Minggu, 20-21 Mei 2023. Fatma Puspitasari, Koordinator Pengendalian Pemanfaatan dan Pelestarian Hutan Kemenko Marves, mengatakan, kunker yang dilakukan oleh tim dari tiga kementerian itu dalam rangka monitoring dan…

  • Daerah

    Malut Memasuki Musim Penghujan Periode Kedua

    Malut, InfoPublik –  Hujan yang terjadi dalam beberapa hari terakhir di wilayah Maluku Utara termasuk di Kota Ternate, karena di bulan Mei 2023 sudah memasuki puncak musim hujan periode kedua. Dengan kondisi ini BMKG minta masyarakat di wilayah Maluku Utara untuk selalu meningkatkan kewaspadaan. Kepala BMKG Stasiun Meteorologi Kelas I Sultan Baabullah Ternate melalui Koordinator Data dan Informasi Setiawan Sri Raharjo mengakui,  pada bulan mei 2023 ini wilayah Maluku Utara sudah memasuki puncak musim penghujan periode kedua, sehingga terjadi curah hujan dengan intensitas sedang hingga lebat yang dapat terjadi pada pagi, siang dan malam hari. Disamping itu di Samudera Pasifik sebelah Timur Philipina atau di Utara Perairan Papua saat ini…

  • Ekonomi,  Pemerintahan

    Tahun ini Ketpang Siapkan Regulasi Cadangan Pangan

    TERNATE, OT – Dinas Ketahanan Pangan (Ketpang) Kota Ternate dalam tahun ini akan menyiapkan Regulasi terkait dengan Cadangan Pangan Pemerintah Daerah. Pelaksana tugas (Plt) Kepala Dinas Ketpang Kota Ternate, Arif Gani kepada  indotimur.com di ruang kerjanya baru-baru ini mengatakan, untuk menindak lanjuti program pengelolaan sumber daya ekonomi untuk kedaulatan dan kemandirian pangan, pihaknya akan menyusun regulasi yang berkaitan dengan program tersebut. Arif mengaku, program ini akan melaksanakan kegiatan dengan melakukan koordinasi dan setornisasi penyediaan infrastruktur logistik, “dengan ini nantinya kita akan menyiapkan terkait regulasinya,” kata Arif. Menurutnya, regulasi ini berkaitan dengan cadangan pangan Pemerintah Daerah, “dan ini nanti akan dibentuk dalam Peraturan Daerah,” tukasnya. Arif menambahkan, dalam waktu tahun ini…

  • Industri,  Pertambangan

    Cetak Sejarah Baru, Indonesia Bakal Punya Pabrik Nikel Sulfat Pertama

    Liputan6.com, Jakarta PT Trimegah Bangun Persada Tbk dan entitas anak (NCKL) akan melakukan bisnis proses lebih ke hilir dengan memasuki fase commisioning untuk produksi nikel sulfat sejak awal April 2023. Ini akan menjadi tonggak sejarah baru dalam industri baterai kendaraan listrik dengan hadir dan beroperasinya pabrik nikel sulfat pertama di Indonesia. Dari sisi keberlanjutan, NCKL memiliki komitmen untuk melakukan integrasi berkelanjutan di dalam proses bisnis, keterlibatan dan pembangunan masyarakat setempat, serta lingkungan. Lima area utama yang menjadi fokus di dalam program komunitas Perseroan adalah kesehatan, edukasi, ekonomi, social dan infrastruktur. NCKL juga sukses mencetak pendapatan di kuartal I 2023 naik sebesar 74,6 persen menjadi Rp 4,8 triliun dibandingkan dengan Rp…

  • Hot News

    Longboat Terbakar Saat Melaut, Satu Korban Belum Ditemukan

    SUARA TERNATE – Satu unit Loangboat di Halmahera Barat, Provinsi Maluku Utara terbakar saat melaut, satu orang dinyatakan hilang dan sementara dalam proses pencarian. Kepala Basarnas Ternate, Fathur Rahman mengatakan, pihaknya baru menerima laporan tersebut pada Jumat, 28 April 2023 siang, akan tetapi peristiwanya terjadi pada Kamis, 27 April 2023 kemarin. Setelah itu, lanjut Fathur, Basarnas Ternate kemudian meluncurkan tim untuk melakukan upaya pencarian terhadap korban. “Pada pukul 12.55 WIT, TIM Rescue Pos SAR Tobelo digerakan menuju LKP menggunakan RIB Tobelo untuk melakukan operasi pencarian,” ujar Fathur. Berdasarkan laporan tersebut, korban adalah warga Desa Tobo Tobo, Kabupaten Halmahera Barat atas nama Lanopu. Lanopu diketahuibpergi melaut menggunakan Longboat tersebut pada pukul…

  • Ekonomi,  Pemerintahan

    Pokja BPBJ Maluku Utara Bisa Kena Sangsi Dibekukan

    TRIBUNTERNATE.COM,SOFIFI– Kepala Biro Pengadaan Barang dan Jasa Setda Provinsi Maluku Utara, Kadri La Etje menegaskan, Ketua dan anggota Pokja bisa dikenakan sangsi pembekukan jika ditemukan main dengan kontraktor. “Jika dalam proses review tender paket lalu kami temukan Pokja bertemu dengan pelaku usaha yang sementara ikut tender maka akan diberi sangsi. Sangsinya berupa pembekukan,”tegas dia, Kamis (30/3/2023) Prosesnya bila kedapatan kata dia, diperiksa tim audit internal yang didalamnya ada Kabag SDM BPBJ. “Secara instansi kami siap hadapi hal-hal seperti itu, karena kami ada tim audit internal,” ujarnya. Pihaknya juga sudah ada namanya dewan kode etik. Dimana dewan kode etik ini, siap melayani aduan masyarakat jika adanya hal-hal yang mengarah kepentingan Pokja…

  • Industri,  Pertambangan

    IPO Harita Nickel (NCKL) Oversubscribe, Pasang Harga di Batas Atas Rp1.250?

    Bisnis.com, JAKARTA – Calon emiten Grup Harita, PT Trimegah Bangun Persada Tbk. (NCKL) atau Harita Nickel dikabarkan tengah mempertimbangkan untuk menetapkan harga penawaran umum saham perdana atau IPO di batas atas kisaran harga yang dipasarkan. Dilansir dari Bloomberg, perusahaan milik crazy rich Lim Hariyanto Wijaya ini condong ke harga Rp1.250 per saham. Menurut sumber Bloomberg, pertimbangan tersebut muncul karena terjadinya oversubscribe terhadap saham NCKL. Diskusi tengah berlangsung dan belum ada keputusan akhir yang dibuat. Sebagaimana diketahui, NCKL akan melepas sebanyak 8,1 miliar saham dengan harga Rp1.220 hingga Rp1.250 per saham. Jika harga IPO berada di atas kisaran, maka perusahaan akan mampu mengumpulkan sebanyak Rp10,1 triliun atau setara US$660 juta dari…

  • Daerah,  olahraga

    Jalan Sehat Bersama BUMN di Ternate Banjir Hadiah

    TERNATE, HR – Peringati Ulang Tahun ke-25, Kementerian BUMN menyelenggarakan kegiatan jalan sehat bersama BUMN bagi karyawan, keluarga karyawan BUMN, dan masyarakat dengan konsep “Estafet Obor BUMN” di beberapa kabupaten kota di seluruh Indonesia, salah satunya di Kota Ternate, Maluku Utara dengan titik start di Benteng Fort Oranje, Minggu (19/3/2023) mulai pukul 06.30 WIT. Event yang diprakarsai bersama oleh PT Pelabuhan Indonesia (Persero), PT. Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk, dan Perum Peruri ini merupakan bentuk sinergi BUMN dengan masyarakat untuk bahu membahu membangun Indonesia. General Manager Pelindo Regional 4 Ternate, Anwar Pae, yang juga selaku Koordinator Tier 1 mengatakan, kegiatan jalan sehat ini juga akan dimeriahkan dengan penampilan live music…